Droidly.co – Samsung baru-baru ini meluncurkan dua smartphone murah ke Indonesia, kedua smartphone ini adalah Galaxy A05s dan Galaxy A05.
Galaxy A05s dan Galaxy A05 dihadirkan berfokus pada harga yang terjangkau namun memiliki spesifikasi kamera yang bagus. Kamera ini siap mengabadikan momen terbaik kamu.
Kedua Galaxy A05s dan Galaxy A05 hadir dalam pilihan warna yang premium diantaranya Black, Silver dan Light Green, walaupun memiliki harga yang murah, namun hadir dengan performa yang cukup mumpuni.
Jajaran ponsel terbaru Samsung ini hadir dengan beberapa fitur unggulan dengan layar 6,7 inci dengan Infinity-U Display sehingga kamu bisa melihat layar yang lebih luas ketika menonton.
Untuk menunjang konten hiburan, Galaxy A05s dan Galaxy A05 memiliki layar dengan resolusi FHD+ dengan refresh rate 90 Hz dengan kamera depan 13 MP pada Galaxy A05s dan Galaxy A05 sebesar 8 MP.
Sedangkan untuk kamera belakang hadir dengan lensa 50 MP yang didukung dengan konfigurasi 2 MP lensa makro dan 2 MP depth sensor.
Sedangkan pada bagian dapur pacu, Galaxy A05s hadir dengan chipset Qualcomm Snapdragon 680 sedangkan Galaxy A05 menggunakan MediaTek Helio G85.
Dalam menunjang kebutuhan sehari-hari, kedua smartphone ini disokong dengan baterai 5.000 mAh yang didukung dengan kemampuan fast charging 25W yang mampu mengisi daya 48% hanya dalam 30 menit saja.
Kedua Samsung Galaxy A05s dan Galaxy A05 akan hadir dengan peningkatan Sistem Operasi yang ditingkatkan dua generasi serta akan mendapatkan update keamanan hingga empat tahun yang berbasis ONe UI Core 5.1.
Untuk harganya sendiri, Galaxy A05s dengan RAM 6 GB dan 128 GB dihargai Rp 2.299.000 sedangkan Galaxy A05 dengan RAM 4 GB dan 64 GB dihargai Rp 1.499.000 dan RAM 6 GB dan 128 GB Rp 1.899.000.