Setelah sebelumnya membahas chipset MediaTek Dimensity 920. Tak lengkap rasanya jika tidak menyajikan HP dengan chipset MediaTek Dimensity 920 yang bisa menjadi andalan Flagship Killer.
Kebanyakan HP dengan MediaTek Dimensity 920 memiliki antutu 500.000 dan termasuk dalam HP kalangan menengah ke atas.
Harga yang ditawarkannya juga cukup murah yakni sekitar Rp 3 juta hingga Rp 4 jutaan saja. Kamu sudah bisa melahap semua game terbaru saat ini dengan MediaTek Dimensity 920.
Berikut ini deretan HP dengan chipset MediaTek Dimensity 920 terbaik termurah yang bisa kamu jadikan opsi untuk bermain game atau aktivitas lainnya.
Berikut ini daftar HP dengan chipset MediaTek Dimensity 920 yang bisa kamu jadikan pilihan terbaik di tahun ini.
Realme 9 Pro+ merupakan smartphone level menengah yang ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 920. Layar yang dimiliki ponsel ini adalah Super Amoled dengan ukuran 6.43 FHD+.
Skor antutu yang diraih Realm 9 Pro+ mencapai 500.000an dengan baterai 4500 mAh dan kamera belakang 50MP dan depan 16 MP.
Xiaomi 11i merupakan smartphone versi murah dari flagship Xiaomi karena dibekali dengan chipset MediaTek Dimensity 920. HP ini memiliki RAM 8GB dan ROM 128 GB.
Kemudian bagian layarnya sudah mendukung layar jenis Amoled dengan ukuran 6.67 inci. Kemudian pada baterainya memiliki 5160 mAh dan kamera 108 MP untuk bagian belakang dan 16 MP untuk kamera depan.
Berikutnya adalah brand dari Vivo, smartphone ini dilengkapi dengan chipset MediaTek Dimensity 920 dengan skor antutu 500.949.
Layar Vivo V23 memiliki diagonal 6.44 inci dengan jenis Amoled FHD+. Pada bagian baterai dibenamkan 4200 mAh serta bagian kamera depan 50 MP dan kamera belakang 64MP.
Smartphone dari brand Xiaomi juga menghadirkan HP dengan chipset MediaTek Dimensity 920 yakni Poco X4 NFC.
Smartphon ini memiliki layar dengan jenis Amoled berdiagonal 6.67 Inci. Bagian pacu dayanya sebesar 5160 mAh dan kamera depan 16 MP dan kamera belakang 108 inci.
Xiaomi menghadirkan Redmi Note 11 Pro dengan dua model, pertama adalah Pro biasa, dan kedua adalah Pro+. Kemungkinan perbedaannya terletak pada pasar saja sedangkan spesifikasi yang ditawarkan sama.
Redmi Note 11 Pro dilengkapi dengan chipset MediaTek Dimensity 920, RAM 8GB, ROM 256GB dan baterai 5160 mAh.
Kemudian pada layarnya dilengkapi dengan jenis Amoled berdiagonal 6.67 inci. Terakhir bagian kamera depan memiliki 16 MP dan kamera belakang 108 MP.
Nah diatas merupakan HP yang dilengkapi dengan chipset MediaTek Dimensity 920. Dari beberapa model diatas mana saja yang terbaik menurut kamu?