Memanfaatkan salah satu game yaitu CrossFire perusahaan Asus rupanya kini mengeluarkan Asus ROG Phone 3 crossfire special edition, perusahaan Asus tersebut kini bekerja sama dengan perusahaan game yaitu tensen untuk mengeluarkan Smartphone gaming tersebut.
Smartphone rog phone 3 crossfire ini merupakan smartphone edisi terbatas dan juga khusus yang dimana harga dari Smartphone ini rencananya akan dibanderol pada kisaran harga Rp10,3 jutaan.
Rencananya smartphone ini akan mulai dirilis oleh perusahaan Asus mulai tanggal 22 September 2020 dan untuk jumlahnya Smartphone ini rencananya akan dirilis dengan jumlah yang terbatas.
Pada sebelumnya perusahaan Asus juga membuka untuk pembelian smartphone rog phone 3 crossfire ini melalui pre-order yang mereka lakukan pada tanggal 10 September 2020 kemarin.
Dan sungguh mengejutkan untuk orang yang melakukan pre-order dan juga pemesanan pada smartphone rog phone 3 crossfire ini sekarang sudah mencapai lebih dari 160.000 orang.
Rencananya smartphone ini akan diusung dengan tema yang menarik dan juga khusus yang di mana tema tersebut akan menggambarkan tampilan dari game crossfire tersebut.
Tidak hanya itu ketika kalian menggunakan Smartphone ini untuk bermain game CrossFire kalian akan mendapatkan beberapa efek saat bermain game seperti pencahayaan khusus ketika memainkannya.
Dalam hal spesifikasi dari smartphone rog phone 3 crossfire ini spesifikasinya akan sama dengan smartphone rog phone 3 yang standar, dan juga untuk masalah layar smartphone ini telah dibekali oleh layar amoled 6,59 inci yang dimana memiliki rasio 19,5: 9.
Tidak hanya itu Smartphone ini juga telah memiliki resolusi yang full HD+ dengan dibekali oleh 1080×2340 pixel dan juga memiliki kecepatan hingga 144 hz pada refresh rate nya.
Untuk masalah chipset smartphone ini telah didukung oleh chipset Snapdragon 865 plus yang di mana prosesor ini ini akan menawarkan bagi kalian dalam meningkatkan 10% kecepatan dari GPU dan CPU kalian.
Untuk fitur lainnya smartphone ini juga memiliki konektivitas 5G, dan juga untuk masalah storage dari smartphone rog phone 3 crossfire ini akan ditenagai oleh penyimpanan sebesar 256 GB serta RAM 12 GB.
Dalam segi kamera smartphone ini telah memiliki tiga kamera pada bagian belakangnya dan untuk kamera utamanya yaitu Sony IMX686 yang beresolusi 64 megapixel, serta kapasitas baterai Smartphone ini bisa dibilang sangat besar yaitu sebesar 6000mAh.